Sabtu, 17 Maret 2012

Allah maha besar

Bismillahhirrohmanirrahim,

08.07
Perjalanan ke tempat fusal dekat kosan, nggak ada yang spesial. Sampai lewat pertigaan. Angkot kosong yang sepertinya terburu2 sembrono slonong2. Saya hafal bener orang tipikal kaya gini. Membahayakan orang kalau dibiarkan. Kebiasaanku, kalau liat yang kayak gini. Ngontrol kecepatannya. Caranya pelan pelan didepannya nahan supaya nggak terlalu cepat. Kena lampu merah. Ketika hijau, berusaha tidak buru2 tancap gas. Rupanya si angkot tetap buru2. Ditabraklah spakbor motor blakan. Temperatur darah naik drastis, terbayang cerita teman yang serupa ..langsung ngambil linggis di mobilnya dan berhenti didepan mobillnya dan menghajar spion kacanya.

Pas temperatur 100 derajat hampir meledak.. Teringat, keimananmu itu akan dicoba..nih contoh kecilnya. Terucap Astaghfirullahaladzim. Langsung redam ke 10 derajat celsius 5, 4, 3, 2, 1. Subhanallah. Allah menjagaku.

19.35
Baru saja pulang dari rumah Allah untuk menunaikan shalat isya, dua oran dikanan saya seperti mengganggu konsentrasi shalatku. Seperti tidak khusyu, berulang kali takbir bahkan setelah amin. Tidak berani menoleh karena akan membatalkan shalat. Subhanallah, hanya saya tahan berusaha untuk khusyu. Setelah salam sekilas berusaha melihat siapa orang ini.

Masih muda, kulitnya hitam legam sepertinya hidupnya terbiasa akan sinar matahari. Tangannya seakan sulit untuk diluruskan, badannya kurus kering begitupula kakinya. Kakinya pun sempoyongan gemetaran menahan berat badannya sendiri apalagi untuk bertahan berdiri untuk shalat. Allah maha besar. Disini dia, dirumah Allah dia bersujud dihadapannya.

Saya jujur, telah beberapa waktu jarang berkunjung ke rumah Allah. Tidak sesering sebelumnnya. Dan sekarang Allah berbicara kepada saya lewat ini. Dengan anggota tubuhnya yang demikian, sepertinya sakit kekurangan kalsium saya kurang mengerti nama sakitnya. Dia hadir bersusah payah, di rumah Allah. Padahal masjid ini kalau bisa saya gambarkan di puncak bukit. Motor saja harus menggeram untuk naik. Orang biasa saja terengah2 sampai di masjid ini.

Saya yang Alhamdulillah diberi karunia tubuh yang sempurna masih saja lupa..Ya Allah saya melihat, saya mendengar teguranmu. Berkahilah beliau saudaraku, keberkahan dunia dan akhirat. Keberkahan iman.

Bagaimana dengan kita yang dikarunia kesempurnaan.

Jagalah kewajiban kita (shalat) Allah akan menjaga kita.